Ingat, pada dasarnya anak-anak akan mengikuti pergaulan dari lingkungannya, lingkungan rumahnya, tempat mereka sekolah, tempat mereka bermain dan bergaul begitu juga seterusnya, dimana perkembangan dari usianya sampai mereka beranjak dewasa menjadikan karakteristik si anak, “ibarat kertas putih yang digoreskan tinta”, karenanya penting sekali peran orang tua untuk mewujudkan impian dan cita-cita yang mereka harapkan dan berikut Tips Sukses Mendidik Anak Berkebutuhan Khusus.
Disiplin
Budayakan disiplin. Ada yang meyakini dengan disiplin dan usaha keras kesuksesan akan hadir dengan pengembangan diri dan menerapkan kebiasaan belajar yang efektif serta bersungguh-sungguh dalam proses belajar mengajar dilingkungan rumah maupun dilingkungan dimana mereka sekolah dan bermain.
Selalu Ada Pekerjaan Positif Untuk Pengembangan Diri Pada Anak Berkebutuhan Khusus.
Anak yang berkebutuhan khusus mereka tidak dapat mengatur waktu yang terorganisir, hal itu mungkin menyebabkan masalah pada anak dengan menghabiskan waktu berjam-jam untuk bermain tanpa menyelesaikan pekerjaan rumahnya, sebagai orang tua anda dapat membantu mengatasi hal itu, dengan membantu mereka membagi waktu dan anda dapat mengajarkan keterampilan kepada mereka untuk seumur hidup.
Mengatur Pekerjaan Rumah (PR)
Anak-anak berkebutuhan khusus perlu memprediksikan pekerjaan rumah mereka dengan rutin, mengatur tempat khusus dimana anak-anak melakukan pekerjaan rumah setiap harinya. Pastikan mereka jauh dari hal-hal yang mereka sukai seperti halnya pada hewan peliharaan, gadget dan ganguan berisik lainnya seperti suara TV dan lain sebagainya dan pastikan meja belajar mereka dipenuhi pinsil, kertas dan perlengkapan lain yang mereka butuhkan.
Baca Juga : Cara Meningkatkan Kecerdasan Otak Anak Usia Dini
Lingkari Kalender untuk Jadwal Kegiatan Rutin
Terkadang orang tua lupa dengan jadwal rutin mereka karena kesibukan lain, namun dengan melingkari kalender pada dinding atau membuat papan tulis besar yang berisikan kegiatan anak kemudian menempatkannya ditempat yang mereka sukai agar mereka dapat melihat berkali-kali setiap harinya atau ditempatkan didepan meja belajarnya dengan menggunakan spidol warna berikut kode atau catatan untuk menunjukan tugas-tugas mereka yang akan datang serta memberikan jadwal kegiatan mereka pada saat liburan sekolah.
Bekerjasama Dengan Guru
Bekerjasama dengan guru atau kepala sekolah adalah ide yang baik terhadap orang tua terutama pada anak didiknya untuk membuat sederet perencanaan kegiatan untuk anak anda yang akan mendatang. Meminta jadwal tugas baik diatas kertas maupun online, menggunakan periode bebas untuk pekerjaan rumahnya dengan memberikan penjelasan selangkah demi selangkan dan petunjuk cara penggunaan setiap materi yang diberikan serta mengulangi apa-apa yang sudah dipelajarinya. Tetap berkomunikas melalui email atau via telpon untuk mengetahui bahwa anda memiliki dukungan dari guru yang akan banyak membantu.
Jadwal Tetap
Memiliki jadwal yang tetap adalah kunci untuk anak-anak dengan berkebutuhan khusus, karena mereka membutuhkan waktu yang ditetapkan untuk melakukan pekerjaan rumahnya seperti halnya jadwal makan malam dan pada saat waktu untuk pergi tidur. hal ini terkadang anak-anak absen akan jadwal yang sudah ditetapkan, namun dengan menempelkan jadwal tetap dan melakukannya secara perlahan tentu dapat mengurangi anak untuk memohon, mengomel bahkan konflik.
Gunakan Metode Hadiah atau Imbalan
Jika pekerjaan adalah perjuangan, menawarkan hadiah untuk mereka menyelesaikan tugas-tugasnya, hadiah tidak mesti harus yang besar, misal dengan menawarkan membacakan cerita dongeng atau memberi stiker cartoon, dengan hal imbalan atau hadiah semata untuk menyegerakan anak-anak membereskan setiap pekerjaan rumah dalam tasnya.
Baca Juga : Mendidik Anak Supaya Patuh Kepada Orangtua Tanpa Dipaksa
Memperkecil Tugas Yang Besar
Ketika anak-anak anda mulai mendapatkan tugas yang lebih besar seperti buku laporan atau makalah yang menjadi penyesuaian besar. Memecahnya dengan memberikan serangkaian tugas yang lebih kecil.
Gunakan Alarm atau Pengingat Waktu
Anak-anak dengan kebutuhan khusus sering lupa waktu, namun dengan menggunakan alarm atau timer pada jam tangan atau telepon untuk menandakan waktu. Apakah anak-anak menetapkan jumlah waktu tertentu dengan sebagian tugas pekerjaan rumah?. alarm ini juga dapat membantu anak untuk kembali pada jalur dengan tugas-tugas mereka ketika mereka sibuk bermain
Upayakan Pujian atau Kegembiraan
Anak-anak dengan berkebutuhan khusus atau tidak, mereka bisa saja berkembang pada pujian atau kegembiraan, karena hal ini dapat mendorong dan memotivasi untuk setiap keberhasilan mereka, pujilah dan berikan kegembiraan anak anda atas usahanya untuk perbaikan, rasanya tentu akan membaik bagi orang tua dan anak, karena kemenangan kecil dapat menyebabkan kemenangan yang besar.
Baca Juga : Cara Menjadi Ayah Yang Baik Untuk Keluarga
Harapan orang tua pasti sangatlah besar untuk putra dan putri yang berkebutuhan khusus, semoga Tips Sukses Mendidik Anak Berkebutuhan Khusus ini bermanfaat bagi orang tua dan anak tercinta.